Kepungan Juara Bertahan! Timnas Indonesia Masuk Grup 'Neraka' di Hyundai Cup 2026

Drawing-Hyundai-Cup
Berdasarkan hasil drawing Hyundai Cup 2026 yang dihelat di Studio RCTI+, Jakarta, Kamis (15/1) sore, Timnas Indonesia dipastikan masuk grup neraka di Grup A. Foto: Humas Kemenpora

​CIREBONINSIDER.COM – Peta supremasi sepak bola kasta tertinggi Asia Tenggara resmi terhampar. Berdasarkan hasil pengundian (drawing) Hyundai Cup 2026 yang dihelat di Studio RCTI+, Jakarta, Kamis (15/1) sore, Timnas Indonesia dipastikan terjebak dalam jalur terjal di Grup A.

​Langkah Skuad Garuda dipastikan tidak akan mudah. Pasukan John Herdman bakal langsung beradu kaki dengan sang pemegang takhta juara bertahan, Vietnam.

Selain itu, Grup A juga dihuni oleh kekuatan tradisional Singapura, tim kuda hitam Kamboja, serta pemenang laga play-off antara Brunei Darussalam atau Timor Leste.

Baca Juga:Gebrakan Baru PSSI: John Herdman Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Era 'Spesialis Piala Dunia' Dimulai!Lawan Eropa-Afrika, Erick Thohir: FIFA Series 2026 Jadi Ujian Mental dan Kualitas Timnas Indonesia

​Rivalitas Klasik dan Beban Sejarah

​Pertemuan Indonesia dan Vietnam di fase grup seakan menghidupkan kembali tensi rivalitas paling panas di kawasan ASEAN.

Berbeda dengan Grup B yang cenderung lebih longgar bagi Thailand dan Malaysia, Grup A dilabeli sebagai “Grup Neraka” mengingat kebangkitan pesat sepak bola Kamboja dan sejarah panjang Singapura yang kerap menjadi batu sandungan bagi Merah Putih.

​Edisi ke-30 ini menjadi momentum krusial bagi Indonesia. Sejak turnamen perdana digulirkan pada 1996, misi besar menghapus kutukan “spesialis runner-up” masih menjadi beban sejarah yang harus dituntaskan di bawah bendera baru turnamen yang kini disponsori Hyundai.

​Format Kompetisi: Ujian Konsistensi dan Fisik

​Kejuaraan yang dijadwalkan bergulir pada 27 Juli hingga 26 Agustus 2026 ini tetap mengusung format kompetisi yang menguras ketahanan fisik dan mental.

Dalam fase grup, setiap negara akan melakoni dua laga kandang dan dua laga tandang secara bergantian.​ Hanya dua tim terbaik dari masing-masing grup yang berhak mengantongi tiket menuju babak semifinal.

Sebagaimana tradisi sebelumnya, fase empat besar hingga partai puncak akan dimainkan dalam format dua leg (kandang-tandang).

Adapun satu slot tersisa di Grup A baru akan diperebutkan oleh Brunei Darussalam dan Timor Leste pada laga kualifikasi Juni mendatang.

Baca Juga:Paes dan Ole Heroik, Kluivert Kritis! Game Plan Timnas Indonesia Gagal Total di Tangan Arab SaudiPSSI Gerak Cepat, Buru Talenta Diaspora untuk Lini Serang Timnas Garuda

​John Herdman: Saatnya Melangkah Lebih Jauh

​Ditemui usai acara pengundian, pelatih kepala Timnas Indonesia, John Herdman, merespons hasil drawing dengan nada optimistis sekaligus menantang.

Pelatih asal Inggris ini menyadari besarnya ekspektasi publik yang merindukan trofi perdana setelah Indonesia tercatat enam kali hanya mampu finis di posisi kedua.

0 Komentar