4 Pilar Utama Pembangunan Inklusif Cirebon 2027:
1. Pemberdayaan Perempuan: Akselerasi ekonomi kreatif berbasis komunitas dan penguatan sistem proteksi kekerasan.
2. Perlindungan Anak: Menjamin hak pendidikan berkualitas serta penyediaan ruang publik ramah anak yang aman.
3. Kesejahteraan Lansia: Transformasi layanan kesehatan preventif dan penciptaan ekosistem sosial yang produktif bagi lanjut usia.
Baca Juga:Ini 4 Usulan Prioritas Pemkot Cirebon dalam Musrenbang Provinsi Jabar 2025Tanggul Developer Jebol dan Alur Sungai Menyempit, Wabup Cirebon 'Warning' Pengembang di Mundu
4. Aksesibilitas Difabel: Penjaminan infrastruktur publik inklusif serta kesetaraan akses peluang kerja di sektor formal maupun informal.
Menakar Realisasi di Tahun Mendatang
Terobosan Pemkab Cirebon ini diprediksi akan menjadi benchmark atau rujukan bagi kabupaten/kota lain di Jawa Barat. Namun, tantangan sesungguhnya terletak pada eksekusi anggaran.
Kini, bola panas ada di tangan pemerintah daerah untuk memastikan bahwa aspirasi yang telah terjaring tidak menguap saat memasuki tahap penganggaran. Sehingga “Masa Depan 2027” benar-benar menjadi milik semua warga Cirebon tanpa kecuali.(*)
