Evaluasi ini menjadi bagian integral dari upaya Pemkot Cirebon agar budidaya berjalan efisien dan terukur.
Pemerintah daerah berjanji akan terus memberikan pendampingan teknis dan pembinaan kelompok nelayan, hingga penguatan akses pemasaran.
Amin, salah satu nelayan dari Pesisir Panjunan, memberikan testimoni positif atas bantuan yang diterima.
Baca Juga:Grand Final Nok Hijab IDOLA Cirebon 2025, Wakil Wali Kota: Belajar, Berkarya, dan Jadi Agen Perubahan!Uji Lab Buktikan Kerang Hijau Cirebon Layak Konsumsi, Potensi Pasar Menjanjikan
“Saya sudah lima tahun budidaya kerang hijau. Hasilnya lumayan, ini bisa panen sampai empat ton. Terima kasih kepada Kementerian Perikanan dan Pemerintah Kota Cirebon atas bantuannya. Ini sangat membantu meningkatkan kesejahteraan kami,” ujarnya.
Dengan program rumpon bagan dan pendampingan yang berkelanjutan, Pemkot Cirebon optimis kegiatan budidaya kerang hijau ini dapat menjadi model keberhasilan kolaborasi pemerintah dan nelayan dalam memajukan sektor perikanan lokal dan sumber kesejahteraan. (*)
