INDRAMAYU, CIREBONINSIDER.COM– Program Sekolah Rakyat yang digagas Presiden Prabowo Subianto resmi menyentuh Kabupaten Indramayu.
Hal tersebut menandai komitmen kuat pemerintah memutus rantai kemiskinan dengan pendekatan pendidikan asrama holistik.
Program eksklusif ini tak hanya menawarkan sekolah gratis, namun menjamin nutrisi lengkap, fasilitas premium, hingga beasiswa perguruan tinggi dengan pendampingan karir berbasis Kecerdasan Buatan (AI).
Baca Juga:PT Quanzhou Jinlin Luggage Indonesia Hadir di Indramayu, Siap Serap 20 Ribu Tenaga KerjaMoU Pemkab Indramayu-PT Polytama Propindo Jamin Program CSR Berlanjut
​Kehadiran Menteri Sosial (Mensos) RI Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Wakil Menteri Sosial (Wamensos) RI Agus Jabo Priyono di Indramayu pada Senin (29/9/2025) menjadi sorotan utama, menegaskan keseriusan pusat.
Keduanya berdialog langsung dengan calon siswa dan orang tua di Balai Latihan Kerja (BLK) Indramayu, didampingi Bupati Indramayu Lucky Hakim.
​Sekolah Rakyat: Bukan Sekadar Sekolah, Tapi Pabrik Masa Depan
​Mensos Gus Ipul mengungkapkan, Indramayu terpilih menjadi salah satu dari 65 titik operasi Sekolah Rakyat tahun ini yang total menampung hampir 16.000 siswa se-Indonesia.
“Mengapa Indramayu terpilih? Karena bupatinya hebat dan cekatan sehingga berhasil mendapatkan kesempatan,” ungkap Gus Ipul, memberikan apresiasi pada Pemkab setempat.
​Program ini didasarkan pada filosofi bahwa semua anak berhak atas kesempatan terbaik, tanpa memandang latar belakang.
Faktanya, hasil pemeriksaan kesehatan awal calon siswa menunjukkan mayoritas anak Indramayu mengalami masalah kesehatan serius seperti gigi bermasalah, anemia, hingga gizi buruk. Namun, Gus Ipul memastikan, “Semua anak tetap diterima tanpa seleksi akademik.”
​Fasilitas Lengkap dari Asrama hingga Laptop
​Para siswa akan merasakan pengalaman pendidikan yang revolusioner.
Mereka tidak hanya diasramakan, tetapi juga didisiplinkan dengan pola makan lima kali sehari (tiga kali makanan utama dan dua kali kudapan), serta mendapatkan delapan set seragam lengkap.
Baca Juga:Mendikdasmen dan Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Peningkatan Pelayanan PendidikanPENTING! DPRD dan Pemkab Indramayu Sepakati 21 Raperda Prioritas Propemperda 2025, Dukung BUMD
​”Presiden (Prabowo) sendiri menitipkan pesan dan memberikan laptop untuk setiap siswa sebagai penunjang belajar,” ujar Gus Ipul.
​Pendidikan yang diberikan bersifat dua arah: pembelajaran formal di pagi hari dan pendidikan karakter serta agama di malam hari.
Tak berhenti di lulus SMA, siswa akan dibimbing hingga bangku kuliah dan diarahkan langsung menuju dunia kerja, menggunakan teknologi AI untuk memetakan minat dan bakat mereka agar sesuai dengan tuntutan profesional di masa depan.