CIREBONINSIDER.COM- Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) pada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat menyerahkan bantuan 85 ribu ekor benih ikan untuk Kota Cirebon.
Sebanyak 85 ribu ekor benih ikan itu ditebar di perairan umum Sungai Kalijaga, tepatnya di wilayah Benda Kerep, Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis dan disaksikan langsung oleh Wakil Wali Kota Cirebon Siti Farida Rosmawati, bersama Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Cirebon Elmi Masruroh.
Baca Juga:Wali Kota Cirebon Lantik 668 ASN, Tekankan Kualitas Pelayanan PublikBawaslu Kota Cirebon Siap Awasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan
Proses penyerahan bantuan ribuan ekor benih ikan dilakukan pada Rabu, 16 April 2025.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya bersama dalam menjaga ekosistem perairan dan mendorong ketahanan pangan berbasis sumber daya lokal.
Pada kesempatan itu, Wakil Wali Kota Cirebon Siti Farida Rosmawati menyampaikan terima kasih atas bantuan ribuan ekor benih ikan tersebut.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas bantuan benih ikan ini. Terima kasih kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat,” katanya.
“Bantuan ini akan membantu menambah populasi dan keberagaman ikan di perairan umum kita,” ujar Wakil Wali Kota Cirebon Siti Farida Rosmawati.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa kawasan perairan seperti Sungai Kalijaga berpotensi dikembangkan menjadi destinasi wisata pemancingan.
Dikatakannya, selain sebagai sumber pangan, keberadaan ikan juga bisa dimanfaatkan untuk mendorong ekonomi warga melalui sektor pariwisata berbasis lingkungan.
Baca Juga:Driver Ojol Cirebon Gelar Unjuk Rasa, Kecewa Tak Ditemui Kepala Daerah maupun Anggota DPRDPemkot Cirebon Luncurkan Program Kota Cirebon Eman Ning Mimi, Tujuannya Apa? Simak Penjelasannya
“Tentunya saja akan memperkuat ketahanan pangan masyarakat,” tutur Wakil Wali Kota Cirebon Siti Farida Rosmawati, dilansir dari situs resmi Pemkot Cirebon.
Sementara itu, Kepala DKP3 Kota Cirebon, Elmi Masruroh menyampaikan bahwa bantuan benih ikan ini rutin diterima oleh Kota Cirebon setiap tahunnya.
“Tahun ini jenis yang kita terima adalah ikan patin sebanyak 70 ribu ekor dan ikan nilem sebanyak 15 ribu ekor,” kata Elmi Masruroh.
Elmi Masruroh menyampaikan bahwa penebaran benih ikan difokuskan di wilayah Benda karena setelah dilakukan survei, banyak kolam dan perairan yang potensial untuk dikembangkan.
Elmi juga menyebutkan bahwa pihaknya telah memiliki rencana jangka panjang dalam pengelolaan bantuan benih ini.