Selanjutnya pernah menjadi Kabag Perlengkapan Setda Kabupaten Kuningan tahun 2008-2009, Kabag Humas Setda Kabupaten Kuningan 2005-2008.
Dan sebelum promosi ke Eselon III, Dian juga pernah berada di level Eselon IV yaitu sebagai Kasubag Pengadaan Setda Kabupaten Kuningan 2002-2005, serta Kasubag Tata Laksana Bagian Organisasi Setda Kabupaten Kuningan 2002-2002.
Tak hanya cakap di pendidikan dan jabatan saja, Sekda Dian juga piawai dalam berorganisasi.
Baca Juga:Instruksi Presiden ke TNI/Polri: Jaga Stabilitas Jelang Transisi Pemerintahan dan Pilkada 2024Maarten Paes Tampil Gemilang, Indonesia Posisi 4 Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026
Seabrek jabatan ketua organisasi pernah disandangnya. Seperti Ketua DP Korpri Kabupaten Kuningan hingga sekarang.
Ketua DPD Korp Alumni KNPI Kabupaten Kuningan masa bakti 2023-2026, menjabat sebagai Wakil Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Kuningan (2017-2022).
Ketua Dewan Pertimbangan ICMI Kabupaten Kuningan (2022-2027), menjadi Ketua Harian Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) periode 2010 – 2015.
Berikutnya, Ketua DPD KNPI Kabupaten Kuningan (2008 – 2011), Wakil Ketua DPD KNPI Provinsi Jawa Barat (tahun 2008 – 2011).
Selain itu, Dian Rachmat Yanuar juga berkhidmat di Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU), bahkan sampai sekarang menjadi Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, dan masih banyak lagi. (*)