Terkait pertandingan melawan Arab Saudi, Shin Tae-yong menyatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi perjuangan skuad Garuda.
“Pertandingan ini sangat sulit, kondisi cuaca memengaruhi kedua tim, dan level permainan sangat tinggi di antara kedua tim. Saya sangat bangga dengan para pemain,” jelas Shin Tae-yong.
“Saya sangat percaya pada tim dan para pemain saya, dan saya akan terus mendorong mereka untuk mencapai level tertinggi,” tukas pelatih berusia 53 tahun tersebut.
Baca Juga:Menteri PANRB Paparkan 4 Prinsip Penyelesaian Tenaga Honorer, Apa Saja?Alhamdulillah, Timnas Indonesia Raih 1 Poin di Arab Saudi
Kini, Timnas Indonesia malam ini, 10 September 2024, akan menghadapi Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Ayo Garuda! (*)